Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Example floating
Example floating
Example 728x250
BERITA MORUT

Tangga 1000 Balane Destinasi Baru Sigi

4
×

Tangga 1000 Balane Destinasi Baru Sigi

Sebarkan artikel ini
Example 728x250

BERITA MORUT, SIGI- Tangga 1000 merupakan Destinasi Wisata baru yang berada di Desa Balane, Kecamatan Kinovaro, Kabupaten Sigi yang telah diresmikan oleh Bupati Sigi, Mohamad Irwan, Minggu, 05 Juli 2020.

Destinasi wisata tangga 1000 merupakan salah satu dari beberapa destinasi wisata dikecamatan kinivaro yang saat ini banyak dikunjungi masyarakat baik lokal maupun masyarakat luar Kabupaten Sigi. Keunikan destinasi ini, pengunjung dapat menikmati panorama indahnya Kota Palu dan Kabupaten Sigi dari puncak bebukitan Desa Balane dengan melewati kurang lebih 1000 anak tangga yang dibuat oleh masyarakat dan merupakan program inovasi desa balane, melalui penggunaan anggaran dana desa yang sebelumnya juga telah membuat inovasi melalui pembukaan destinasi wisata bendungan misterius yang tidak kalah indah dan saat ini ramai dikunjungi oleh masyarakat. Pada kesempatan tersebut Kepala Desa Balane, Sukirman menyampaikan bahwa untuk pengelolaan destinasi wisata yang ada ditempat ini pemerintah desa balane melalui Bumdes, bekerjasama dan berkordinasi dengan berbagai pihak khususnya Pemerintah Daerah Kabupaten Sigi melalui dinas terkait agar destinasi wisata yang ada di desa balane dapat berkembang sehingga dapat merubah dan meningkatkan perekonomian masyarakat setempat.

Example 300x600

Pada kesempatan yang sama Bupati Sigi, Mohamad Irwan menyampaikan bahwa selain Kecamatan Kinovaro ada beberapa titik wilayah kecamatan yang telah ditetapkan Pemerintah Daerah sebagai Daerah Wisata. Untuk mengembangkan daerah tersebut perlu adanya pembenahan dan juga dibutuhkan inovasi untuk menjadikan tempat tersebut menjadi menarik untuk dikunjungi. Beliau berharap kepada para pengelola objek wisata agar dapat terus berinovasi, mengelola tata ruang pariwisata dengan baik sehingga dengan dibukanya tempat wisata, akan mendororong pula terbukanya ruang – ruang ekonomi baru ditengah masyarakat, dan untuk dinas terkait kiranya dapat terus mendampingi masyarakat dalam pengelolaan destinasi wisata, sehingga destinasi wisata yang ada dikabupaten sigi dapat terus berkembang. beliau berpesan kiranya para pengelola tempat wisata selalu memberikan himbaun kepada setiap pengunjung agar tetap berpedoman pada protokoler kesehatan ditengah pandemi virus Covid-19, Menjaga Kebersihan Lingkungan dan tetap berpedoman pada Pada Sapta Pesona. Hadir pula pada kesempatan tersebut, Kepala Dinas PMD, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sigi, Camat Kinovaro, Kapolsek dan Danramil Marawola, Kabag Humas dan seluruh masyarakat Desa Balane.

 

Humpro Kabupaten Sigi/HM

Example 728x250